RADAR REPUBLIK.COM //Banyuwangi – Kapolsek Kalipuro, AKP Satrio, memberikan apresiasi tinggi kepada Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA Banyuwangi, Bang Yayak, atas suksesnya kegiatan Santunan Akbar Ramadan 1000 Anak Langit. Acara yang berlangsung di Markas Pimpinan Anak Cabang (PAC) GRIB JAYA Kalipuro ini menjadi bukti nyata kepedulian terhadap anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Banyuwangi.19-03-2025.
Dalam sambutannya, AKP Satrio menyampaikan rasa terima kasihnya atas peran aktif GRIB JAYA dalam kegiatan sosial, terutama di bulan suci Ramadan.
“Kegiatan seperti ini sangat mulia dan patut menjadi contoh bagi organisasi lain. Kepedulian terhadap sesama, terutama di bulan penuh berkah, merupakan wujud nyata solidaritas sosial yang harus terus kita jaga,” ujar AKP Satrio.
Sementara itu, Ketua DPC GRIB JAYA Banyuwangi, Bang Yayak, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Santunan Akbar yang diinisiasi oleh DPD GRIB JAYA Jawa Timur. Ia berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban mereka yang membutuhkan.
“Kami berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dan memberikan manfaat, terutama bagi mereka yang kurang beruntung. Kegiatan ini adalah bentuk nyata dari semangat Satu Komando Mewujudkan Asta Cita yang selalu kami pegang,” ungkapnya.
Apresiasi dari Polsek Kalipuro ini menjadi motivasi bagi GRIB JAYA Banyuwangi untuk terus menjalankan program sosial yang berdampak positif bagi masyarakat. Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat dan para donatur.
Dengan adanya sinergi antara organisasi masyarakat, aparat kepolisian, dan warga, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial terus terjaga, membawa kebaikan bagi Banyuwangi dan sekitarnya.
Red